BLT Pemerintah buat UMKM di PPU Lanjut Tahun Ini, Masih Tunggu Putusan Presiden


WARTAETAM.com, PENAJAM- Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindakop) PPU, Kuncoro melalui Kepala Bidang Koperasi Disperindagkop PPU, Purwantara mengatakan, rencananya program Bantuan Langsung Tunai (BLT) buat Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) bakal diselenggarakan lagi pada tahun 2021 ini.

Purwantara mengatakan, dari provinsi dan Kementerian Koperasi dan UKM RI saat ini program BLT senilai Rp 2,4 juta bagi pelaku UMKM telah diajukan kembali kepada Presiden Joko Widodo untuk meminta persetujuan.

"Dari provinsi dan Kementerian Koperasi dan UKM itu sudah mengajukan, cuman sampai sekarang belum ada persetujuan dari presiden, dari Menteri Keuangan, sehingga ini masih menunggu untuk BLT yang tahap 2021," kata Purwantara, Rabu (11/2/2021).

Sementara itu, BLT tahun 2020 ada sebanyak 16.513 UMKM telah lolos verifikasi oleh Kementerian Koperasi dan UKM dan berhak mendapatkan bantuan senilai Rp 2,4 juta per UMKM.

Purwantara menjelaskan, dari 16.513 UMKM itu masih ada 400 pelaku UMKM yang hingga saat ini masih menunggu proses pencarian BLT.

"Sekitar 400 UMKM yang belum mendapatkan, progres masih 82 persen dari total 16.513 UMKM dari total yang kita usulkan hampir 17.000," ucapnya.